Belajar yang biasanya hanya dilakukan di dalam kelas, namun hal demikian ‘tidak selalu’ jika di SDI Kreatif Mutiara Anak Sholeh (MAS) Sukodono, Sidoarjo. Berbekal visi “Terbentuknya generasi yang Sholeh, Kreatif,dan Berprestasi”, SDI Kreatif MAS senantiasa mencari pola baru dalam pembelajaran.

Hal tersebut tidak lain untuk menghindari rasa bosan siswa. Dengan memanfaatkan lingkungan sekitar, para Ustaz – Ustazah tidak jarang mengajak siswanya untuk keluar dari kelas. Sebagaimana yang dilakukan Ustazah Dwi, guru kelas Cambridge SDI Kreatif MAS.

Ketika materi Math: Finding taller or shoter plants in go green, Ustazah Dwi mengajak para siswanya belajar di go green (green house). “Us ini pohon apa? Us ini pohon apa? Us ini pohon apa?” Sahut-sahut para siswa yang selalu aktif bertanya menggunakan Bahasa Inggris.

Dengan aktif juga, Ustazah Dwi menjawab pertanyaan – pertanyaan para siswa sembari memberi penjelasan. “Memang terkait pembeajaran, kami (ustaz-ustazah SDI Kreatif MAS) selalu memanfaatkan apa yang ada di lingkungan sekolah ini. Selain menghindari rasa jenuh, dengan cara itu juga, kami menanamkan kepada anak agar cinta kepada lingkungan.” Ulas Ustazah Dwi, Walas kelas 1A.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *